20 Best Makeup Product 2017

22 comments
Make Up Terbaik 2017

Saya bimbang dan gelisah waktu memutuskan mau nulis best skincare atau best makeup untuk menutup perlenjehan di tahun 2017. Tapi akhirnya saya memilih best makeup and tools saja. Alasannya karena tahun ini saya nggak coba banyak skincare baru. Skincare saya sampai dengan desember tahun lalu masih dari brand itu-itu saja yang sudah saya pakai sejak perang dunia pertama. Saya memang bukan tipikal penimbun skincare. Ya skincare kan memang bukan buat dikoleksi, coeq. Karena semakin lama dibuka dan disimpan, kualitasnya semakin menurun. Untuk skincare cukup dipunya apa yang dipakai saja.

Baca juga: Skincare Favorit 2016

Best makeup saya sebenarnya juga banyak yang juara bertahan sejak abad pertengahan. Tapi ya sudah lah. Malahan bisa memperlihatkan bagaimana setianya saya. Sama makeup saja saya setia apalagi sama kamu, maz~

Baca juga: Makeup Favorit 2016


[Haul & Freebies] Terakhir di Tahun 2017

10 comments
Last Racun Warna Warni Haul in 2017

SELAMAT TAHUN BARU 2018!!

Saya masih agak hayip-hayipen karena liburan terlalu lama. Tapi tetap saja blog ini harus diurusi. Karena kalau nggak ada blog ini saya mau ngeksis dimana lagi? Instagram? Tydac ah. Disana saya kalah sama Awkarin.

Tadinya saya mau membuka tahun ini dengan post soal evaluasi dan resolusi. Ya biar kelihatan deep gitu anaknya, nggak ngomongin makeup melulu. Tapi ternyata saya nggak punya sesuatu yang bisa dibagi. Maksudnya bukannya saya nggak deep anaknya. Saya tentu punya target, karena saya punya rencana besar di tahun 2018. Tapi karena memang baru mulai, jadi ini belum bisa dibagi-bagikan. Tapi ya pokoknya seluruh prioritas dan harapan tahun 2018 saya ada pada project yang satu ini. Mohon doanya saja ya, sobat mewahku sekalian! Nanti kalau sudah jalan ini semua tidak lain tidak bukan adalah untuk kalian juga kok.

5 Keunggulan Kaila Lightening Skin Care Body Lotion

9 comments
Review Kaila Body Lotion

Jujur aja yah, meskipun saya pecinta body lotion kelas berat, dan selalu tertarik mencoba berbagai merek body lotion di pasaran, namun selama ini saya belum pernah bener-bener kecantol dengan body lotion dari merek lokal. Karena biasanya sih body lotion merek lokal formulasinya kurang mampu melembapkan kulit kering saya, dan pilihan aromanya terlalu jadul dan menyengat. Kalau pun ada yang melembapkan, biasanya bentuknya adalah body butter, yang teksturnya super thick, lengket dan berasa pengap. Nggak nyaman deh pokoknya!

Tapi pada tanggal 9 desember kemarin, saya menghadiri acara launching Kaila Lightening Skin Care Body Lotion, dan berkenalan dengan produk body lotion dari brand lokal ini. Dan setelah mencoba Kaila, jujur ya ini, pendapat saya soal body lotion merek lokal berubah drastis. Ternyata memang industri kecantikan dalam negri sudah semaju itu, dan body lotion lokal ada yang sebagus ini ;).

Avoskin Luminous Emulsion Night Cream, Krim Malam Terbaru Dari Avoskin

12 comments
Review Night Cream Avoskin

Saya cenderung lebih iyik ketika memilih night skincare ketimbang day skincare. Alasannya adalah karena malam hari saat kita tidur adalah saat di mana sel kulit kita optimal melakukan regenerasi. Apalagi kita kan sedang beristirahat, tidak memikirkan penampilan, jadi saat itu bisa digunakan untuk memakai produk-produk yang benar-benar sarat kandungan nutrisinya. Nggak perlu pusing mikirin makeup nggak nempel atau muka kelihatan klenyit.

Eits...bukan berarti day skincare nggak penting ya! Penting banget malah. Cuma kalau buat saya, day skincare itu sifatnya lebih untuk perlindungan, dari sinar matahari, debu, dan bahan kimia makeup. Sedangkan night skincare lebih ditargetkan untuk perawatan dan pemberian nutrisi. Jadi memang skincare saya cenderung lebih minimalis di pagi hari, dan berlayer-layer di malam hari.

Baca juga: Day & Night Skincare Routine